Headlines News :
Home » » “Workshop Pengembangan Ekonomi Perdesaan Dengan Tema Kebijakan Pengembangan Ekonomi Perdesaan Berbasis Perikanan dan Kelautan”

“Workshop Pengembangan Ekonomi Perdesaan Dengan Tema Kebijakan Pengembangan Ekonomi Perdesaan Berbasis Perikanan dan Kelautan”

Written By Unknown on Tuesday, November 27, 2012 | 8:57 AM



Humas Setdakab Batu Bara
Siaran Pers
Nomor             : 19/Humas/ SP/11/ 2012
Hari/Tanggal   : Rabu, 21 November 2012
Lokasi             : Grand Swissbell Hotel Medan

               Bupati Batu Bara H. OK Arya Zukarnain, SH, MM yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Erwin, SE dalam sambutan mengatakan industri berbasis perikanan dan kelautan akan dibangun di Kabupaten Batu Bara dalam rangka mengimplementasi pengembangan ekonomi perdesaan. Masih banyak kekayaan laut Batu Bara yang belum dikembangkan dan termanfaatkan secara maksimal padahal potensi yang dimiliki sangat besar dan luar biasa. Jika dikembangkan secara maksimal dan terintegrasi diperkirakan mampu meningkatkan serta menumbuhkan perekonomian daerah.
             Bupati berharap hasil dari workshop ini merupakan bagian dari komitmen bersama yang selanjutnya dapat terwujud dengan harapan Kabupaten Batu Bara sebagai salah satu daerah penggerak dari industri perikanan di Sumatera Utara.
          Dalam kesempatan ini Sekretaris Daerah Erwin, SE menyampaikan presentasi tentang kondisi dan keadaan Batu Bara bidang pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan dan industri. Di bidang pertanian pada 2011 produksi beras padi sawah yang dihasilkan 171.461,6 ton, jagung 3.885 ton, dan tanaman bahan makanan lainnya diantaranya ubi mencapai 25.048,7 ton. Di bidang produksi kelapa sawit atau tandan buah segar (TBS) tahun 2011 sebanyak 70.792,74 ton sementara produksi daging unggas untuk jenis daging ayam ras 17.176 ton, kambing/domba 13.460 ton, sapi 19.120 ton. Sementara produksi ikan untuk budidaya ikan seluas 750 hektare jenis yang dihasilkan yaitu ikan kerapu sebanyak 90 ton, udang 250 ton, dan ikan bandeng 10 ton.
         Turut hadir dalam acara ini Deputi Bidang Koordinator Pertanian dan Kelautan, Direktur Pengembangan Usaha Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP), Kepala Bappeda Provinsi Sumut, Kadis Perikanan dan Kelautan Sumut, Asisten Bidang Sosial dan Ekonomi Batu Bara H. Helman Herdardi, SH, MAP, Kadis BP2KP Batu Bara Drs. Sahala Nainggolan, Kadis Perikanan dan Kelautan Batu Bara Ir. Rinaldi, Kabag Perekonomian Setdakab Batu Bara Erwin, Kabag Humas Setdakab Batu Bara Radyansyah F. Lubis, S.Sos, serta tamu dan undangan dari Pemkab Tapteng dan Sibolga.


KABAG HUMAS PIMPINAN
SETDAKAB BATU BARA
                 dto.     
RADYANSYAH F. LUBIS, S. Sos
PEMBINA                        
NIP. 19740519199402 1 001
Share this post :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Humas Kab. Batubara - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger